Ajang Surfing Internasional Krui Pro 2022, akhirnya berakhir hari ini (17/06/2022). Dan secara resmi ditutup Bupati Pesisir Barat, Agus Istiqlal.
“ Dan untuk hari ini kami melakukan, ya sebenarnya hal kecil,sih, yakni membantu “pasukan orange” bersih bersih areal Krui Pro 2022,”ujar Septi Istiqlal.

“Tapi hal kecil ini adalahsebagai salah satu bentuk “membumikan” peran Garnita dalam setiap kegiatan yang ada di Pesisir Barat, “ungkap Septi Istiqlal, yang juga Ketua TP PKK Kab. Pesisir Barat.

Dalam kegiatan tersebut, Septi Istiqlal turun langsung kegiatan bersih bersih areal Krui Pro 2022, bersama jajaran Pengurus DPD Garnita Pesisir Barat.
Terakhir Septi Istiqlal, berharap kader Garnita, khususnya di Pesisir Barat terus berbuat untuk rakyat, meski dalam hal sekecil apapun. (red)
